Industri pariwisata Jepang tahun ini mencatatkan rekor baru dalam jumlah kunjungan turis asing. Dari Januari hingga November 2024, Jepang kedatangan sekitar 33 juta wisatawan mancanegara, yang melampaui rekor tahun lalu yang tercatat 31,88 juta.
Berdasarkan laporan dari Nikkei, angka ini didorong oleh melemahnya nilai yen, yang bikin Jepang jadi destinasi lebih menarik, terutama bagi turis dari negara dengan mata uang lebih kuat.
Hanya di bulan November, jumlah wisatawan asing meningkat sekitar 30,6% dibandingkan tahun sebelumnya, dengan total 3,18 juta orang. Selama 2024, tiap bulan angka turis asing selalu naik setidaknya 30% dibandingkan tahun lalu.