Berita yang cukup mengejutkan datang dari brand kecantikan asal Korea Selatan, Innisfree. Innisfree mengumumkan akan menutup semua gerai offline mereka di Indonesia pada 31 Januari 2025. Bagi para pecinta K-beauty di Indonesia, tentu ini bukan kabar yang menggembirakan.
Kabar soal tutupnya gerai Innisfree ini tersebar melalui Instagram story brand tersebut belum lama ini. Sejak pertama kali membuka gerai di Indonesia pada Maret 2017, Innisfree telah melayani konsumen Tanah Air selama tujuh tahun. Namun, brand yang mengusung konsep eco-friendly ini kini terpaksa undur diri.
Meskipun demikian, Innisfree tidak sepenuhnya meninggalkan pasar Indonesia. Produk-produk Innisfree masih tetap dapat ditemukan di retail kecantikan Sociolla serta berbagai platform online shop marketplace lainnya. Meski kabar tutupnya gerai Innisfree agaknya tidak terlalu mengejutkan, mengingat persaingan di industri kecantikan semakin ketat dengan munculnya banyak pesaing, terutama merek lokal.