Ancaman kesehatan serius bisa menimpa siapa saja di pesawat, tanpa pandang bulu tempat duduknya. Deep Vein Thrombosis (DVT) adalah masalah medis yang harus diwaspadai. Menurut Kementerian Kesehatan, DVT terjadi ketika darah membeku di pembuluh darah vena, biasanya di kaki, dan bisa menyebabkan penyumbatan aliran darah. Bahaya utamanya adalah jika bekuan darah ini terlepas dan bergerak ke jantung atau paru-paru, bisa berakibat fatal.
Meskipun seringkali tanpa gejala yang jelas, DVT bisa terjadi kapan saja, terutama saat kita duduk dalam waktu lama, seperti dalam penerbangan jarak jauh. Namun, tidak hanya penumpang kelas ekonomi yang berisiko, penumpang kelas bisnis atau kelas satu pun tidak luput dari bahaya ini. Bahkan, ada kasus seorang pengusaha yang mengalami DVT setelah penerbangan singkat empat jam dari Singapura ke Hong Kong.